Notifications
Translate Page

Menguji Kesaktian Ponpes Al Zaytun

Polemik Ponpes Al Zaytun yg kerap dicap NII dan lekat dengan Negara Yahudi, kini berkonfrontasi dengan Lembaga MUI
Menguji Kesaktian Ponpes Al Zaytun
Sumber: Catatan Demokrasi tvOne youtube.com/@tvOneNews

Polemik Ponpes Al Zaytun yg kerap dicap NII dan lekat dengan Negara Yahudi, kini berkonfrontasi dengan Lembaga MUI. Dari demonstrasi, investigasi, laporan ke polisi, akhirnya kini pemerintah memberikan atensi. Bagaimana selanjutnya nasib Al Zaytun yg konon dianggap "SAKTI"?


Video Menguji Kesaktian Ponpes Al Zaytun

Baca juga: Membuat Teks Gradasi Di Photoshop


Mahad Al-Zaytun

Ma'had Al-Zaytun atau Pondok Pesantren Al-Zaytun adalah sebuah pondok pesantren yang terletak di desa Mekarjaya, kecamatan Gantar, kabupaten Indramayu, provinsi Jawa Barat. Pesantren ini merupakan usaha dari Yayasan Pesantren Indonesia, yang memulai pembangunannya pada 13 Agustus 1996. Wikipedia


Ponpes Al Zaytun:

Pimpinan: Panji Gumilang
Pendiri: Yayasan Pesantren Indonesia (YPI)
Didirikan: 27 Agustus 1999; 23 tahun lalu
Provinsi: Jawa Barat
Jenis: Pondok pesantren
Moto: Pusat Pendidikan dan Pengembangan Budaya Toleransi serta Pengembangan Budaya Perdamaian
Slogan: Bashthotan fil 'ilmi wal jismi (Arab)
Alamat: Mekarjaya, Alzaytun, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat 45264


Mahfud Beberkan 3 Cara Penyelesaian Polemik Ponpes Al-Zaytun

Menko Polhukam Mahfud Md mengungkap tiga penyelesaian polemik Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Zaytun. Pertama, terkait masalah hukum, Mahfud mengungkapkan hal itu akan diselesaikan oleh Polri.


"Pokoknya penyelesaiannya tiga. Satu masalah hukum, akan diselesaikan oleh Polri," kata Mahfud di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (3/1/2023).

Kemudian, persoalan administrasi Ponpes Al-Zaytun akan dipantau oleh pemerintah. "Masalah administrasi pendidikannya akan dibina dan dipantau terus," ujarnya.


Sementara, perihal masalah keamanan, Mahfud mengatakan hal itu akan ditangani oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Sebab, menurutnya, persoalan itu juga mencakup masalah sosial dan politik.


"Kemudian masalah keamanan, karena ada masalah sosial, ada masalah politis sedikit-sedikit itu diselesaikan oleh Gubernur Pak RK bersama aparat vertikal," kata Mahfud.


Mahfud melanjutkan, saat ini proses penyelesaian polemik Ponpes Al-Zaytun juga masih berlangsung. Dia juga mengaku tidak tahu apakah pimpinan Ponpes Al-Zaytun Panji Gumilang memenuhi panggilan Bareskrim Polri hari ini.


"Ya sekarang kan masih diproses. Hari ini saya ndak tahu apa datang apa enggak. Saya belum dengar itu. Rapat tadi. Tapi ya mestinya datang," katanya.(sumber: detik.com)


Post a Comment